An-Nahl – Selasa, 16 Desember 2025, Aula BCC Buluran berubah menjadi panggung penuh warna dan tawa. Hari itu, giliran bintang-bintang kecil dari KB-TK IT An-Nahl Percikan Iman Jambi yang unjuk gigi dalam acara Pentas Seni (PENSI) yang menjadi bagian tak terpisahkan dari rangkaian Bulan Kreasi An-Nahl (BKA) ke-11.
Dukungan Penuh untuk Sang Buah Hati
Acara ini terasa sangat istimewa dengan hadirnya tokoh-tokoh yang peduli pada pendidikan anak usia dini. Ustadzah Yusnita, M.Pd (Ketua Yayasan An-Nahl) dan Bunda Syahrawati, SP (Ketua FKA) tampak hadir memberikan semangat langsung kepada para Ananda.
Tak hanya dari internal sekolah, dukungan juga datang dari Pemerintah Kota Jambi melalui kehadiran Ibu Yanti, SE selaku Kasi PAUD Disdik Kota Jambi. Kehadiran beliau menegaskan bahwa pembentukan karakter anak sejak usia dini adalah tanggung jawab bersama antara sekolah, orang tua, dan pemerintah.
Anak Unggul, Berani, dan Berkarakter
Sesuai dengan tema yang diangkat, panggung PENSI kali ini benar-benar menjadi ajang melatih kepercayaan diri. Penonton dibuat gemas sekaligus bangga melihat keberanian para Ananda kecil saat tampil:
- Ada yang mengenakan kostum domba putih yang lucu.
- Ada yang menari dengan kostum tanaman dan hewan hutan yang berwarna-warni.
- Penampilan teatrikal hingga hafalan doa dan surah pendek yang dibawakan dengan penuh percaya diri.
Momen ini bukan sekadar pertunjukan seni, melainkan proses belajar bagi mereka untuk berani tampil di depan publik, bekerja sama dengan teman, dan mengekspresikan kreativitas mereka dengan riang gembira.


